kenapa saya suka menulis?
kenapa yah?
saya suka menulis sejak SD kelas 4
menulis di sebuah buku diari
menceritakan dengan polosnya setiap detail kejadian yang saya alami di sekolah dan di rumah
dan lama-lama mulai merambah ke dunia cerita pendek
ya... walaupun cerpen amatiran, tapi senang bisa menulis seperti itu
dan sampai sekarang, saya menulis apapun
menulis cerpen, novel, diari, dan blog...
kenapa? kenapa semakin suka?
karena sejauh ini, apapun yang telah saya tulis...
MENJADI KENYATAAN!
sangat klasik dan sulit dipercaya bukan
bukan hoax kok, setiap kali saya membuka kembali lembaran demi lembaran buku diari saya sejak SD, hal-hal yang terjadi pada saya sejauh ini telah saya tuliskan di sana
mimpi-mimpi dan rencana-rencana masa depan
liat saja di postingan saya sebelum-sebelumnya
setiap rencana-rencana dan mimpi-mimpi yang saya tuliskan alhamdulillah satu persatu benar-benar terjadi di dalam hidup saya :')
saya senang, bangga dan semakin percaya
bahwa "APA YANG SAYA TULIS KEMARIN ITULAH SAYA ESOK HARINYA :)"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar